Pemkot Jakbar Gelar Festival Beduk
access_time Selasa, 05 Juli 2016 23:46 WIB
remove_red_eye 8483
person Reporter : Folmer
person Editor : Andry
Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Barat menggelar Festival Beduk di halaman kantor pemerintahan setempat selama perayaan malam Takbiran.
Mari kita rayakan malam Takbiran ini dengan khidmatPemkot Jakbar Gelar Bazar Murah
Festival beduk yang diikuti Wali Kota Jakarta Barat, Anas Effendi bersama warga dan tokoh agama sekitar berlangsung khidmat. "Mari kita rayakan malam Takbiran ini dengan khidmat," kata Anas di lokasi, Selasa (5/7) malam.
Anas pun mengimbau warga agar tidak melakukan konvoi keliling menggunakan kendaraan saat perayaan malam Takbiran. “Jangan Takbir keliling, bahaya. Apalagi sambil konvoi dan bakar petasan. Takbir di masjid atau musala lebih khusyuk,” tuturnya.
Ia juga berpesan kepada warga untuk tetap mewaspadai bencana kebakaran selama Idul Fitri pada tahun ini.
“Jangan lengah, tetap waspada kebakaran. Hati-hati penggunaan listrik dan kompor gas," tandasnya.